fbpx
Manfaat Mencukur Rambut Bayi Baru Lahir

Manfaat Mencukur Rambut Bayi Baru Lahir

Sebagai muslim, kita di sunnahkan untuk mencukur rambut bayi pada usia 7 hari berbarengan dengan melakukan aqiqah. Ada yang beranggapan bahwa manfaat mencukur rambut bayi baru lahir ini agar nantinya rambut si kecil dapat menjadi tumbuh lebat. Apakah anggapan ini benar adanya? Kenyataannya, tidak ada hubungan medis antara memotong rambut bayi dengan rambut tumbuh tebal.

Mencukur Rambut Bayi Dalam Pandangan Medis

manfaat mencukur rambut bayi baru lahir

Sebenarnya folikel atau selubung akar rambut telah terbentuk semenjak janin, tepatnya pada usia kurang lebih 8 minggu. Folikel ini lalu terus berkembang hingga janin lahir. Kita melihat, ada kalanya bayi lahir dengan rambut tebal, ada yang tipis bahkan ada pula yang cenderung botak.

Menurut dr. Titi Lestari Sugito, Sp. KK dilansir dari Nova.grid.id, bahwa rambut yang tumbuh pada bayi baru lahir merupakan rambut sementara atau tidak permanen. Jenis rambut sementara ini disebut dengan istilah velus. Velus atau rambut pada bayi baru lahir ini cenderung sangat tipis dan halus.

Manfaat Mencukur Rambut Bayi Baru Lahir

Ada banyak manfaat secara medis yang bisa diperoleh dengan mencukur rambut bayi. Manfaat ini sangat baik untuk kesehatan bayi. Karena memang salah satu masalah yang kerap dialami bayi biasanya ada di kepala mereka. Dengan mencukur rambutnya kita menjadi dapat meminimalisir masalah pada kepala si kecil.

1. Membuat Bayi Merasa Nyaman

Bayi yang lahir dengan rambut yang lebat dapat membuatnya menjadi merasa kegerahan. Apalagi jika ditambah dengan suhu rumah atau ruangan yang panas. Jika sudah begini, maka bayi akan menjadi rewel atau mudah menangis. Dengan memotong rambut bayi, diharapkan bayi tidak lagi merasa kegerahan dan menjadi merasa lebih nyaman.

Baca juga : Berapa Takaran ASI yang Ideal Untuk Bayi?

2. Kepala dan Rambut Menjadi Lebih Mudah Untuk Dibersihkan

Rambut bayi yang baru lahir membawa kotoran dan lemak yang terbawa dari rahim ibunya. Dengan melakukan pemotongan rambut, maka sisa-sisa kotoran pada kepala bayi dapat terbuang. Bayi juga kepalanya masih sangat rentan sehingga harus diperlakukan dengan hati-hati. Oleh karena itu mencukur rambut akan memudahkan membersihkan kepalanya apabila kotor.

3. Agar Lebih Mudah Mendeteksi Masalah di Kepala Bayi

Salah satu penyebab bayi rewel bisa jadi karena ada sesuatu yang menganggu di kepalanya. Bisa jadi terjadi iritasi atau gangguan lainnya. Dengan mencukur rambut bayi yang baru lahir maka akan menjadikan kita lebih mudah untuk memeriksa masalah yang ada di kepala si kecil. Sehingga kita bisa segera memberikan penanganan yang tepat.

Itulah beberapa manfaat mencukur rambut bayi yang baru lahir secara medis. Oleh karena itu, ada baiknya untuk mencukur rambut bayi pada usia ke tujuh serta dibarengi dengan melakukan aqiqah anak. Anda bisa melakukan aqiqah secara praktis, modern, dan syar’i di saung aqiqah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *